Minggu, 01 Maret 2020

Yukk Minum Jamu





Orang indonesia pasti kenal dengan nama nya Jamu. Bagi orang indonesia jamu adalah suatu minuman yang biasa nya di minum pada pagi hari. Tujuan minum jamu itu sendiri adalah agar badan menjadi jauh lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

Biasa nya para penjual jamu pagi-pagi sekali sudah keluar rumah untuk menjual kan jamu nya kepada masyarakat. Ada yang menjual menggunakan sepeda atau motor berkeliling ada juga yang membawa seperti bakul dengan digendong ke belakang  menggunakan kain panjang atau di kenal dengan ( jamu Gendong )  berjualan keliling menjajakan jamu nya kepada orang-orang.

Jamu terbuat dari bahan Alami yaitu Tumbuh-tumbuhan seperti Rimpang, Akar-akaran, Daun-daunan, kulit batang dan buah. Jamu biasa nya Pahit karena terdapat beberapa Campuran  yang di masukkan ke dalam nya. Dan saat kita meminum nya terasa hangat di tenggorokan .

Beberapa jenis-jenis jamu yang sering di jual Di pasaran

1. Jamu Beras Kencur
Membuat tubuh menjadi bugar dan terhindar dari Pegal-Pegal

2. Jamu Cabe Puyeng
Dapat menghilangkan  pegal-pegal dan linu-linu pada tubuh

3. Jamu Kunyit
Dapat membuat perut menjadi Dingin melancarkan Haid , mencegah Sariawan dan terhindar dari badan yang panas

4. Jamu Kudu laos
Dapat melancarkan perdaraan darah,  melancarkan haid, membuat perut nyaman, dan menambah nafsu makan.
 
5. Jamu Pahitan
Dapat munurunkan kolestrol, dapat menghilangkan bau badan , menghilangkan perut kembung, pusing  dan gatal -gatal.
  
6. Jamu Uyup-Uyup / Gepyokan
Dapat mengilangkan bau badan , membuat perut menjadi dingin, dan menjaga ketahanan tubuh

7. Jamu Temulawak dll.
Dapat Menghilangkan pegal-pegal , meredakan masuk angin ,kembung ,jerawat ,dan Ganguan ginjal dan Empedu




Di dalam jenis jamu terdapat beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh.  Jika kita meminum nya kesehatan tubuh kita dapat terjaga dan terhindar dari berbagai macam penyakit .

Masyarakat Zaman dahulu sangat suka dan rutin minum Jamu. Terlepas dari berbagai macam khasiat nya jamu juga bagus untuk di konsumsi setiap hari. Misalnya setiap pagi di awali dengan minum jamu satu gelas nya.

Banyak khasiat yang kita peroleh jika kita meminum jamu. Walaupun kebanyakan jamu terasa pahit. dan biasa nya karena rasa pahit tersebut membuat orang orang jarang minum jamu. Di Generasi sekarang kebanyakan orang lebih suka minuman yang rasa nya manis-manis di bandingkan rasa pahit dan pedas yang terdapat pada jamu. Hal ini lah yang  membuat minuman jamu jarang di konsumsi
 oleh masyarakat.




Rasa pahit tersebut karena campuran dari berbagai tumbuh tumbuhan. Seperti Jahe, Kunyit, Lengkuas, Kayu Manis, kencur, biji-bijian dan lain- lain nya. Yang membuat rasa minuman tersebut menjadi pahit. Padahal jika kita meminum jamu khasiat nya sangat lah besar untuk kesehatan tubuh kita.

Biasanya si penjual jamu yang telah memberikan 1 gelas jamu yang rasa nya pahit. Kemudian di susul memberikan pemanis untuk menetralkan jamu yang masuk ke dalam tubuh. Biasa nya pemanis nya terbuat dari gula jawa atau gula merah. Dan saat meminum terasa pedas dan hangat di tenggorokan.

Harga minuman jamu sendiri juga sangat terjangkau oleh kalangan masyarakat. Cukup mengeluarkan uang Cuma Rp. 2.000  setiap 1 gelas nya . Dan waktu yang paling cocok untuk meminum jamu adalah di pagi hari saat kamu ingin memulai aktivitas. minum lah segelas jamu di pagi hari.

Jadi Penting Untuk Kamu Sadari minum jamu setiap hari nya agar tubuh mu jauh lebih sehat dan terhindar dari berbagai macam penyakit.


Semoga Bermanfat dan Membantu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perlu nya Mengkonsumsi Buah Sayur Setiap Hari nya

Buah-buahan adalah hal yang mudah di jumpai di dalam kehidupan masyarakat . baik di pasar, supermarket, di jalan -jalan atau tempat-tempat ...